BREAKING NEWS

Software alternatif pembaca file PDF (.pdf) selain Adobe Reader

www.pradirwan.tk
Adobe reader dulu acrobat reader, software pembaca file pdf (.pdf)
Pradirwan - Di jaman yang sudah makin canggih sekarang ini, sepertinya komputer dan gadget sudah bukan lagi barang aneh dan langka. Imbasnya, penggunaan kertas sekarang sudah mulai ditinggalkan. Selain karena kertas semakin mahal, kebanyakan orang sekarang sudah mulai melek teknologi dan selalu menuntut serba praktis.


Saya masih ingat, dulu, kira-kira 10 tahun yang lalu, saya masih menggunakan surat via pos untuk berkomunikasi. Sekarang, untuk berkomunikasi orang sudah menggunakan banyak sekali media, mulai dari telepon, video call, email, chatting, dan media sosial seperti facebook, twitter, path, instagram, G+ dan sebagainya.

Dengan semakin canggihnya teknologi, pegiriman dokumen (file) pun sekarang serba digital. Bermacam-macam pula jenis file yang dikirimkan. Mulai dengan selembar surat, berlembar-lembar seperti koran dan majalah, sampai dengan buku pun sudah ada dalam bentuk digitalnya. Salah satu jenis file yang populer dipakai adalah jenis file dengan ekstensi .pdf atau yang sering disebut file PDF.

Apa itu file PDF?
PDF (Portable Document Format) adalah sebuah format berkas yang dibuat oleh Adobe Systems pada tahun 1993 untuk keperluan pertukaran dokumen digital. Format PDF digunakan untuk merepresentasikan dokumen dua dimensi yang meliputi teks, huruf, citra dan grafik vektor dua dimensi. Pada Acrobat 3-D, kemampuan PDF juga meliputi pembacaan dokumen tiga dimensi. PDF telah menjadi standar ISO pada tanggal 1 Juli 2008 dengan kode ISO 32000-1:2008. (wikipedia)
Selama ini, pada umumnya banyak yang mengira, termasuk saya, untuk membuka file pdf hanya menggunakan Adobe Reader. Memang, Adobe Reader adalah aplikasi (software) yang paling banyak digunakan untuk membuka file PDF. Ini mungkin disebabkan karena file PDF memang dibuat oleh Adobe System. Tapi tahukah anda, ada banyak software alternatif pembaca file PDF (.pdf) selain Adobe Reader?

Berikut beberapa aplikasi alternatif pembaca file PDF (.pdf) selain Adobe Reader :
  1. Mozilla Firefox, browser yang satu ini sering dipakai namun sering lupa kalau ternyata dia bisa membaca file pdf.
  2. Google Chrome, juga bisa loh...
  3. Nitro PDF Reader, dari namanya sudah jelas kalau aplikasi ini adalah untuk membaca file PDF.
    Software ini bukan sekedar pdf reader namun juga pdf creator, fitur yang kaya dan lengkap untuk kebutuhan sharing dokumen dan konversi berbagai file menjadi pdf (300+ tipe file), menambahkan komentar pada dokumen, pdf form, ekstrak gambar dari pdf file, dan masih banyak lagi.
  4. Foxit Readerjuga merupakan software untuk pembaca PDF yang populer dan juga bisa dibilang sebagai software pembaca file PDF alternatif terbaik selain menggunakan Adobe Reader.
  5. Sumatra PDF, adalah software yang sangat ringan untuk dijalankan, software ini tidak memiliki fitur editing dan juga fitur keren lainnya. Sumatra PDF adalah software yang pas untuk sekedar membaca PDF, selain membaca PDF software ini juga bisa membaca file berformat ePub, Mobi, CBZ dan CBR.  
Sebenarnya masih ada beberapa software lain yang bisa digunakan untuk membaca file PDF selain yang sudah disebutkan diatas. Namun, cukuplah untuk kali ini, toh 1 software saja cukup kan untuk membaca file pdf.

Jadi, software pembaca file PDF (.pdf) yang mana yang jadi pilihan anda?

Share this:

Post a Comment

 
Copyright © 2021 Pradirwan and OddThemes