Bangunan Tua
Bangunan tua itu ingin bercerita
Tentang masa lalunya
Tentang kesendiriannya
ditengah belantara kota
Adakah dia bersama cinta?
Namun sayang,
Kisahnya kini hampir usang
Tak ada lagi yang mendengar
Terbiar sendiri kedinginan
Di pelataran sunyi malam
Hanya dapat memandang
Tanpa berani berkata
Tersumpal gaung dunia
Maka ia sekali lagi menyendiri
Dalam dunianya yang sepi
Menatap waktu
Yang mengubah padang
Menjadi gersang
***
Pradirwan,
Bandung, 12/04/2019
Post a Comment