BREAKING NEWS

Kanwil DJP Jawa Barat I Umumkan Pemenang Lomba Foto dan Artikel Perpajakan 2015

Pemenang Lomba Foto dan Artikel Perpajakan 2015 Kanwil DJP Jawa Barat I


Pradirwan - Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (Kanwil DJP) Jawa Barat I mengumumkan para pemenang Lomba Foto dan Artikel Perpajakan 2015 di Auditorium Gedung Keuangan Negara (GKN) Bandung, Kamis (22/10/2015).

Salah satu dewan juri dari kalangan Sastrawan, Mat Don, mengungkapkan jumlah peserta dari kalangan wartawan yang mengikuti Lomba Foto dan Artikel Perpajakan 2015 yang diadakan Kanwil DJP Jawa Barat I jumlahnya sedikit dan dirasa kurang. “Mungkin karena wartawannya sibuk,” kata Mat Don.

Lebih lanjut Mat Don mengatakan, banyak foto yang dilombakan didiskualifikasi karena tidak sesuai tema, “Pemenang lomba foto perpajakan 2015 dilihat dari unsur kesesuaian tema, ide dan gagasan,” tegas Mat Don.

Kasi Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat Kanwil DJP Jawa Barat I Slamet Rianto

Adapun pemenang Lomba Artikel Perpajakan 2015 kategori wartawan yaitu, Juara I diraih oleh Kisdiantoro (Tribun Jabar) judul tulisan: “Tahun 2015 Bebas Sanksi Pajak”, dan Juara II diraih oleh Arif Hidayat (Radar TV) judul tulisan: “Kebijakan Pajak untuk Wujudkan Nawa Cita”.

Sedangkan untuk pemenang Lomba Artikel Perpajakan 2015 kategori Pelajar, Juara I diraih oleh Muhammad Syarifuddi (ITB) judul tulisan: “TPWP 2015 dan Peran Mahasiswa”, Juara II diraih oleh Reinanda Putri (SMAN 3 Cimahi) judul tulisan: “Wajib Pajak yang Baik Berhenti Bersembunyi”, dan Juara III diraih Budiman Dwi Putra (SMAN 1 Garut) judul tulisan: “Mari Optimalkan Pembangunan Infrastruktur Negara dengan Sistem Perpajakan yang Handal”.

Selanjutnya pemenang Lomba Artikel Perpajakan 2015 kategori Pegawai DJP yaitu, Juara I diraih oleh Andri Prasetyo (KPP Pratama Garut) judul tulisan: “Bermimpi Indah Tentang Pajak, Bisakah”, Juara II diraih oleh Herry Prapto (KPP Pratama Bandung Cibeunying) judul tulisan: “Berhentilah Mencari Alasan, Segera Manfaatkan TPWP 2015?, dan Juara III diraih Rosyid Marzuki (KPP Pratama Cimahi) judul tulisan: “Fenomena Gojek and Pajak For Every Need”. 

Untuk pemenang Lomba Foto Perpajakan 2015 kategori wartawan yaitu, pemenangnya adalah Usep Usman Nasrullah (Pikiran Rakyat).

Baca juga: Alhamdulillah, Laptop!

Selain mengumumkan pemenang Lomba Foto dan Artikel Perpajakan 2015, Kanwil DJP Jawa Barat I juga memberikan penghargaan kepada lima media cetak yang telah berperan serta dalam kehumasan Kanwil DJP Jawa Barat I, yakni kepada Pikiran Rakyat, Bisnis Indonesia, Galamedia, Radar Bandung, dan Tribun Jabar.

Kanwil DJP Jawa Barat I juga menganugerahkan piala Lomba Kantor Pelayanan Percontohan kepada Kantor Pelayanan Pajak, penghargaan kepada tenaga Satuan Pengamanan (Satpam) dan Tenaga Pramusaji (OB/Cleaning Service) di lingkungan Kanwil DJP Jawa Barat I.

Tim KPP Pratama Bandung Cibeunying (2015)

Pemenang Lomba Kantor Pelayanan Percontohan, pemenang I diraih oleh Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bandung Cibeunying, disusul KPP Madya Bandung pemenang ke II dan KPP Pratama Purwakarta sebagai pemenang ke III. 

Sedangkan pemenang Harapan I adalah KPP Pratama Bandung Karees, disusul KPP Pratama Tasikmalaya meraih pemenang ke II dan KPP Pratama Garut sebagai pemenang ke III.

Baca juga: KPP Pratama Bandung Cibeunying Sabet Juara Pertama Lomba KPPc 2015

Kasi Humas Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jawa Barat I Slamet Rianto mengatakan, Penganugerahan Lomba Kantor Pelayanan Percontohan (Lomba KPPc 2015) Kantor DJP Jabar I diselenggarakan setiap tahun. 

“Ajang ini tidak hanya menilai kualitas pelayanan masing-masing Kantor Pelayanan Pajak, tetapi juga menilai aspek kinerja penerimaan, inovasi pelayanan dan Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM),” kata Slamet. 

Parameter tersebut, lanjut Slamet, amat penting sebagai tolak ukur kepuasan masyarakat sebagai pemangku kepentingan DJP. (HP)

sumber: bandungside

Share this:

Post a Comment

 
Copyright © 2021 Pradirwan and OddThemes